WAHANANEWS.CO, CIANJUR - Kepala Bidang (Kabid) Pembangunan Jalan Dinas PUTR Cianjur Wisnu Ardianto memastikan jika pelaksanaan pembangunan jembatan untuk akses jalan di Desa Neglasari, Kecamatan Agrabinta aman tidak ada kendala.
Dilansir dari timenews.co.id, sebelumnya beredar kabar adanya dugaan penyerobotan lahan milik warga. Wisnu mengatakan, awalnya memang sempat ada usulan. Dan, itu telah disetujui oleh pimpinan, bahwa pihaknya tidak ada kendala atau permasalahan.
Baca Juga:
Tingkatkan Ekonomi dan Konektivitas di Nias Barat, Gubsu Bobby Kucurkan Anggaran Rp389 Miliar
"Artinya selalu berkoordinasi dengan pihak pemdes setempat," ujarnya, kemarin.
Wisnu juga menerangkan, soal penyerobotan lain tidak ada informasi atau kabar seperti itu. Dikira lahan dibangun tersebut tidak ada hal kontek lain, miliki salah satu warga dan lainnya begitu.
"Bahkan sebelum dibangun itu kan ada survei dulu," ungkapnya.
Baca Juga:
Gubsu Bobby Alokasikan Rp40 Miliar untuk Bangun Jembatan Sungai Oyo
Mungkin, lanjut Wisnu, pihaknya akan terlebih dahulu berkoordinasi dengan pihak desa seperti apa langkah dan solusi soal pergantian misalnya, atau ada hal cara lain. Sehingga tidak ada kendala atau hambatan untuk proses pembangunan jembatan yang akan dijalankan di lokasi.
"Sebetulnya penerima manfaat masyarakat juga adanya pembangunan infrastruktur di desa tersebut secara kontinyu," terangnya.
Sementara itu, Wisnu juga memaparkan jika selama pembangunan berjalan dilaksanakan tidak ada komplain atau permasalahan. Karena pihaknya selalu berkomunikasi dengan pihak desa.